JUDUL PERBANDINGAN EFEK ANALGETIK SEDIAAN MENSANA DENGAN ASAM MEFENAMAT MENGGUNAKAN METODE INDUKSI ASAM ASETAT PADA MENCIT (Mus Musculus) PUTIH JANTAN GALUR DDY
ABTRAKSI

Nyeri merupakan perasaan sensoris dan emosional yang tidak nyaman, berkaitan dengan ancaman kerusakan jaringan. Keadaan psikis sangat mempengaruhi nyeri, misalnya emosi dapat menimbulkan sakit kepala, tetapi dapat pula menghindari sensasi rangsangan nyeri. Masyarakat menggunakan berbagai macam obat sintesis dan obat tradisional penghilang nyeri (analgetik) sesuai dengan jenis nyeri yang dialami. Masyarakat umumnya beralih menggunakan obat tradisional dibandingkan dengan obat sintetis. Masyarakat pada umumnya beranggapan bahwa obat tradisional lebih aman, efek samping kecil, dan lebih efektif untuk mengobati nyeri. Tujuan Penelitian ini adalah Untuk mengetahui seberapa besar efek analgetik mensana dan perbandingan efek analgetik antara mensana dengan asam mefenamat terhadap mencit (Mus musculus) putih jantan galur DDY. Penelitian ini menggunakan metode induksi asam asetat. Digunakan 15 ekor mencit yang berumur 3 bulan, dengan berat 20-30 gram yang dibagi menjadi 3 kelompok secara acak masing-masing kelompok terdiri dari 5 ekor mencit. Kelompok A sebagai kontrol negatif CMC Na 0,5 %, kelompok B untuk uji pembanding yakni asam mefenamat dengan dosis 65 mg/kg BB, dan kelompok C untuk sediaan mensana dengan dosis 1,95 ml/kg BB. Data yang diperoleh pada penelitian ini berupa jumlah geliat mencit selanjutnya dianalisis statistik dengan menggunakan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mensana mempunyai aktivitas sebagai analgetik dan memberikan efek yang lebih baik dibanding asam mefenamat pada mencit (Mus musculus) putih jantan galur DDY.

Kata Kunci: analgetik, asam mefenamat, mensana, induksi asam asetat

PENULIS Jamatul Husna, Rahma Artemisia, Zudan Ady Wijaya
TAHUN 2014
KATEGORI KARYA ILMIAH
LAMPIRAN
NAMA FILE NAVIGASI
Karya Ilmiah LIHAT
t