JUDUL KARAKTERISTIK IBU BERSALIN DENGAN PREEKLAMSIA DAN EKLAMSIA DI RSUD Dr. R. SOETIJONO BLORA
ABTRAKSI

Latar Belakang: Kasus preeklamsia dan eklamsia di Indonesia merupakan salah satu penyebab langsung kematian ibu hamil dan bersalin dengan persentase 24%. Penyebab terjadinya preeklamsia dan eklamsia masih belum diketahui pasti, tapi ada beberapa faktor risiko preeklamsia dan eklamsia, yaitu umur 35 tahun, paritas dengan primigravida, riwayat hipertensia, dan lain-lain.

Tujuan: Mengetahui karakteristik ibu bersalin dengan preeklamsia dan eklamsia.

Metode: Jenis dan desain penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Penelitian yang dilakukan menggunakan data sekunder sebanyak 126 responden menggunakan metode total sampel. Analisis penelitian adalah analisis univariat menggunakan persentase.

Hasil: Karakteristik ibu bersalin dengan preeklamsia dan eklamsia di RSUD Dr. R Soetijono Blora, yaitu pada preeklamsia didapatkan umur 20-35 (67,8%), primigravida (66,9%), riwayat hipertensi (51,7%), tidak memiliki riwayat preeklamsia (74,6%), tidak memiliki riwayat eklamsia (100%), jumlah janin tunggal (98,3%), pada eklamsia didapatkan umur 35 tahun (75%), primigravida (50%), tidak memiliki riwayat hipertensi (62,5%), tidak memiliki riwayat preekamsia (100%), tidak memiliki riwayat eklamsia (100%), jumlah janin tunggal (75%).

Kesimpulan: Penelitian ini menunjukkan bahwa karakteristik ibu bersalin dengan preeklamsia adalah umur 20-35 tahun, paritas primigravida, riwayat hipertensi, tidak memiliki riwayat preeklamsia, tidak memiliki riwayat eklamsia, jumlah janin tunggal, dan pada eklamsia adalah umur 35 tahun, paritas primigravida, tidak memiliki riwayat hipertensi, tidak memiliki riwayat preeklamsia, tidak memiliki riwayat eklamsia, jumlah janin tunggal.

Kata Kunci: Ibu Bersalin, preeklamsia dan eklamsia

PENULIS Erika Widya Ertanti, Darmasta Maulana, Kusmayra Ambarwati
TAHUN 2014
KATEGORI KARYA ILMIAH
LAMPIRAN
NAMA FILE NAVIGASI
Karya Ilmiah LIHAT
t