JUDUL GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN SISWI SMK TENTANG SADARI DI PONDOK PESANTREN AL ITISHAM PLAYEN KABUPATEN GUNUNG KIDUL
ABTRAKSI

Latar Belakang: Kanker payudara yang juga disebut dengan Carcinoma Mamae merupakan pertumbuhan sel payudara yang tidak terkontrol karena terjadi perubahan abnormal dari gen yang berperan dalam pembelahan sel. Kanker payudara sampai sekarang masih menjadi masalah karena merupakan jenis kanker yang angka kejadiannya paling tinggi di Indonesia. Berdasarkan hasil studi pendahuluan telah dilakukan di Pondok Pesantren Al-I’Tisham diketahui 5 dari 120 siswi, 80% siswi tidak mengetahui pentingnya SADARI dan 20% siswi terdiagnosis kanker payudara.

Tujuan Penelitian: Mengetahui Tingkat Pengetahuan Siswi SMK Tentang SADARI di Pondok Pesantren Al-I’Tisham Playen Kabupaten Gunung Kidul.

Metode Penelitian: Jenis penelitian ini adalah menggunakan jenis penelitian deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswi SMK di Pondok Pesantren Al-I’Tisham Playen Gunung Kidul. Variabel dalam penelitian ini menggunakan variabel tunggal yaitu Tingkat pengetahuan siswi SMK tentang pemeriksaan payudara sendiri (SADARI).

Hasil Penelitian: Tingkat Pengetahuan Siswi SMK Tentang SADARI di Pondok Pesantren Al-I’Tisham Playen Kabupaten Gunung Kidul sebagian besar dalam kategori cukup (41,8%), namun masih terdapat (21,8%) responden dalam kategori kurang.

Kesimpulan: Tingkat Pengetahuan Siswi SMK Tentang SADARI di Pondok Pesantren Al-I’Tisham Playen Kabupaten Gunung Kidul dalam kategori cukup.

Kata Kunci: Tingkat Pengetahuan, Sadari

PENULIS Beti Meilina, Darmasta Maulana, Khusmayra Ambarwati
TAHUN 2014
KATEGORI KARYA ILMIAH
LAMPIRAN
NAMA FILE NAVIGASI
Karya Ilmiah LIHAT
t